Sabtu, 24 November 2007

Antusiasme Band Sekolah

Di zaman sekarang ini, banyak sekali anak muda yang berlomba-lomba untuk membuat band sekolah yang terbaik. Mereka pun rela menghabiskan hampir separuh waktunya untuk memfokuskan diri pada band. Mereka pun muncul dengan berbagai aliran seperti, pop, rock&roll, metal, new wave, dll. Dan tentu saja mereka menyajikan musik yang memiliki tingkat musikalitas tinggi. Hampir bisa disamakan dengan band-band yang namanya sudah melanglang di tanah air. Tidak pernah main-main dengan kesuksesan grup yang mereka bentuk, mereka pun sering sekali mengikuti berbagai perlombaan, merekam setiap lagu mereka dengan dana sendiri dan menjual kepada teman-teman terdekat dengan harga miring, mengisi berbagai acara di tempat-tempat tertentu, dsb. Namun, sebagian kecil dari mereka memang sukses dalam bidang musik tetapi dalam pelajaran hasil yang mereka raih bisa dibilang tidak sebaik seperti apa yang mereka raih dalam bidang musik. Guru-guru pun kerap menegur mereka karena terlalu sibuk mengurus band mereka. Tapi mereka tetap berusaha membuat semuanya kembali menjadi baik dan tetap menjalankan keduanya secara seimbang. Musik yang mereka sajikan kebanyakan sangat mudah untuk dinikmati bagi orang-orang yang baru pertama kali mendengar permainan musik mereka. Tidak main-main, easy listening, serta lirik-lirik yang memiliki makna tersendiri bagi sang penciptanya atau bahkan pendengarnya sekalipun. Jangan pernah menganggap remeh band sekolah, karena mereka adalah penerus dunia musik tanah air.

Tidak ada komentar: